LAZISNU

UPZIS Ranting NU Bulupayung Cilacap Salurkan Sarana dan Prasarana Mengaji untuk TPQ dan Madin

NU Care-LAZISNU Cilacap melalui Unit Pengumpul Zakat, Infak, dan Sedekah (UPZIS) Majelis Wakil Cabang Nahdlatul Ulama (MWCNU) Patimuan dan Ranting NU Bulupayung menyalurkan bantuan sarana dan prasarana untuk Taman Pendidikan Al-Qur’an (TPQ) dan Madrasah Diniyah (Madin) di wilayah Desa Bulupayung, Kecamatan Patimuan, Cilacap pada Sabtu (13/01/2024).

Koordinator Petugas Lapangan Penjemput Koin (PLPK), Solihin mengatakan bantuan tersebut merupakan bentuk pelakasanaan program NU Care-LAZISNU Cilacap di bidang pendidikan yang sumber dananya berasal dari pemanfaatan kotak infak (Koin) NU.

“Bantuan ini disalurkan kepada 5 TPQ atau Madin yang ada di Desa Bulupayung, Kecamatan Patimuan, Cilacap berjumlah 51 bantuan, yang 50 berupa meja belajar santri dan 1 almari kantor,” ujar Solihin, Senin (22/01/2023).

Ke depan bantuan ini akan digunakan sebagai sarana dan prasarana santri TPQ dan Madin.

“Kami berharap dengan tersalurkannya dengan baik, bantuan ini bermanfaat dan dapat dirasakan bagi para penerimanya,” papar Solihin.

Kontributor: Ahmad Solkan
Editor: Kendi Setiawan

Sumber : nucare.id

Facebook
Twitter
WhatsApp
Telegram

Tinggalkan Balasan

Alamat email anda tidak akan dipublikasikan. Required fields are marked *